Anda belum login [ Login ]
Resource » Berita Terkini | Artikel | Download
Cari di Arsip:

Facebook Rombak Rencana Pengembangan Mata Uang Kripto

Tanggal: 05 Mar 2020
Sumber: Anggoro Suryo Jati - detikInet

NamaDomain.com,

Jakarta -


Setelah ditekan berbagai pihak, Facebook disebut mengubah rencana pengembangan mata uang kripto mereka yang bernama Libra.


Dilansir The Information, Rabu (4/3/2020), Facebook tak lagi menjadikan token Libra -- mata uang kripto mereka -- sebagai inti dari strategi pembayaran digital mereka. Mereka akan mendukung mata uang yang sudah ada seperti dolar amerika dan euro.


Sementara token Libra juga nantinya akan didukung saat pengembangannya sudah selesai dan siap untuk diluncurkan.


 

Selain membatalkan token Libra, Facebook juga akan menunda peluncuran dompet digital mereka yang bernama Calibra, yang sejatinya bakal menjadi 'wajah' untuk Libra. Dengan Calibra, pengguna smartphone bisa menerima dan menyimpan mata uang kripto, dan kemudian bisa melakukan transaksi pembayaran menggunakan dompet itu.


Dengan rencana baru Facebook ini, Calibra akan mendukung sejumlah mata uang, salah satunya adalah Libra. Calibra sendiri sejatinya akan diluncurkan pada musim panas 2020, namun menurut laporan The Information, peluncurannya baru akan terjadi pada Oktober 2020.


Proyek Libra pertama diumumkan pada Juni 2019 lalu, dengan tujuan awal membuat perubahan revolusioner untuk pengiriman uang. Token Libra didesain mirip dengan mata uang kripto lain, seperti bitcoin, namun dengan perbedaan yang cukup fundamental. Yaitu mata uang ini disebut bakal jauh lebih stabil dan bukanlah aset spekulatif.


Namun sejak pertama diumumkan itu, Libra mendapat perlawanan di berbagai negara. Pihak penyelenggara negara takut kalau Facebook bakal terlalu mempengaruhi proyek ini. (asj/asj)